Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2010

Kisah Kesetiaan Seorang Istri, 17 Tahun Menggendong Suaminya Yang Lumpuh

Gambar
Seorang istri berjuang membantu suaminya yang lumpuh. Suaminya bernama Du Chanyun tersebut adalah seorang guru di kampung Dakou kota Liushan. Sang istri membantu sang suami pergi mengajar dengan cara menggendongnya. Hal ini sudah dia lakuakn selama 17 tahun. Tahun 1981, setelah lulus SMA, Chanyun yang saat itu berusia 19 tahun memutuskan menjadi seorang guru SD di kampung Dakou. Pria asal kampung Nancao, Provinsi Henan ini adalah seorang guru yang gigih. Selama sepuluh tahun, setiap bulan dia hanya memperoleh gaji guru sebesar 6.5 Yuan RMB (sekitar Rp. 7.000). Suatu hari, di tahun 1990, bencana datang menimpanya. Saat itu sedang musim panas. Hujan badai membasahi ruangan kelas sekolahnya. Biasanya, di liburan musim panas, orang-orang di kampung itu mengumpulkan uang untuk memperbaiki sekolah, Du Chanyun begitu bersemangat bekerja, kehujanan pun tetap kerja memindahkan batu, seluruh badan basah kuyup. Akhirnya pada suatu hari, dia jatuh sakit, sakit berat karena kehujanan dan capek. Say

Oh Tuhan, Mengapa Begini

Gambar
Entah mengapa dalam tiga hari terakhir ini aku merasa gundah. Tidak bersemangat. Kurang gairah. Seperti tak ada arah dan tujuan hidup ini. Pikiranku kacau. Selalu di banyang-bayangi rasa bersalah. Seperti tak ada makana hidup ini. Begitu hambar. Sepertinya waktu juga demikian cepat berjalan menelikung kejam. Mengiris hari-hariku. Begitulah.

Selamat Menempuh Hidup Baru, Sahabat

Gambar
Pertengahan Oktober lalu, seorang sahabat saya resmi melepaskan masa lajangnya. Bagi saya, ini berita gembira sekaligus juga sedih. Kenapa? Karena kami dulu adalah dua sahabat yang sangat akrab sejak kecil. Saking akrabnya, kami sering dibawa main-main ke pantai oleh ayahnya pakai becak motor. Saya ingat di suatu sore yang beranjak gelap, kami mandi bersama di bibir pantai Ule Lheu, Banda Aceh. Saat itu, badan kami dililitkan tali agar tidak terhanyut ke tengah laut. Sedangkan ayah sahabat saya itu hanya memegang ujung talinya saja sampai kami benar-benar aman. Seingat saya, pengalaman itu terjadi ketika kami berusia sekitar 5 tahun. Persahabatan itu kemudian terus terjalin sampai kami dewasa. Hingga pada satu waktu ketika kami sama-sama duduk dibangku SMP, kami berpisah. Sahabat saya memliih untuk menetap di Sabang usai menyelesaikan SMK di bidang kerajinan tangan sampai ia mendapat kontrak kerja dari Dekranas Kota Sabang, sehingga ia harus menetap di Sabang. Sementara saya tetap memi

Yuk Kita Berhenti Merokok

Gambar
SAYA bukan lelaki perokok. Dan sejujurnya pula saya sangat benci pada kebiasaan merokok. Merokok bagi saya adalah kebiasaan buruk dan sangat tidak patut untuk dijadikan kebiasaan. Di samping buruk untuk kesehatan, merokok juga bisa buat kantong kering alias bokek. Karena itu, sejak dulu saya tidak pernah ingin merokok. Seingat saya waktu SMP, pernah coba-coba untuk merasakan apa sih nikmatnya merokok itu. Tapi cuma satu dua batang, dan seiring waktu akhirnya saya tak meneruskannya hingga sekarang. Beruntung kesadaran itu muncul saat saya masih duduk di bangku sekolah. Apalah jadinya kalau kebiasaan merokok itu tetap saya teruskan. Mungkin sekarang saya sudah menjadi perokok berat! Waduh, tak bisa saya bayangkan! Memang sulit sekali menghilangkan kebiasaan merokok. Apalagi kalau sudah ketagihan dan menjadi bagian dari gaya hidup. Sehari atau setengah jam saja tak merokok, rasanya tak enaklah hidup ini. Apapun yang dilakukan kayaknya tak semangat dan tidak plong. Itu sih kata teman-teman

Andika, Keponaanku yang Plontos

Gambar
Andika. Usianya 3 tahun. Kepala plontos. Kulit sawo matang. Punya mata bulat seperti bola pimpong. Kalau di rumah, sering telanjang dan berendam dalam air. Itulah sekilas prilaku Andika, keponaanku yang masih kanak-kanak. Di usianya yang masih belia, kelakukaannya seperti orang dewasa saja. Bicaranya cas, cis cus. Terkadang diluar dugaan ia sering melakukan hal-hal yang membuat kami sekeluarga tegelak tawa. Sebenarnya, nama lengkapnya adalah Andika Dwi Putra. Tapi aku dan keluarga memanggilnya Andika, atau Dika. Dari banyak ciri khas yang ada, kepala Andika tidak banyak ditumbuhi rambut. Tapi sekarang, rambutnya sudah kelihatan lebat dibanding dua tahun lalu. (lihat foto-red). Tapi jangan sesekali membandingkan ia dengan teman seusianya yang punya rambut lebat, pasti dia akan marah. Ia tak suka dibilang plontos apalagi bicara soal rambutnya yang seperti bulu jagung itu. Ciri khas yang dimiliki Andika ternyata berbeda kontras dengan abangnya, Ananda Putra Pratama yang sekarang sudah mas

Selingkuh, Pejabat dan Istri Simpanan

Gambar
Menjaga komitmen rumah tangga tidaklah mudah. Apalagi bagi seorang pejabat. Seperti presiden, gubernur, bupati, walikota, sekalipun anggota DPR. Fakta mengungkapkan, tidak sedikit pejabat terjebak dalam hubungan asmara dengan wanita idaman lain, selain istrinya. Atau lebih ngetrend disebut perselingkuhan. Sebetulnya kasus perselingkuhan yang terjadi di kalangan masyarakat memang hal yang biasa. Setidaknya bagi pria dan wanita yang hobi selingkuh dan tidak setia pada pasangannya. Tapi, jika kasus selingkuh menerpa pejabat, maka sering kali menjadi heboh. Apa sebabnya? Ya karena pejabat adalah orang yang diberi amanah oleh rakyat, orang yang memutuskan satu kebijkakan bagi orang banyak, orang yang menjadi penerus aspirasi masyarakat, seperti anggota DPR. Lebih penting lagi, pejabat juga menjadi tauladan bagi masyarakat karena jabatan yang disandangnya merupakan manifestasi dari amanah rakyat. Nah, bagaiman jika ternyata para pejabat yang sudah dipercaya rakyat itu berselingkuh? Di satu s

Rumahku, Surgaku

Gambar
Ini adalah rumah aku. Lokasinya terletak di Ujong Bate, Aceh Besar. Atau hanya terpaut sekitar 200 meter dari lokasi rekreasi ujong bate. Ukurannya tidak terlalu luas. Terdiri dari satu kamar mandi, dua kamar tidur dan satu dapur yang masih dalam perencanaan pembangunan. Di samping kiri dan kanan, ada ruang cukup buat untuk menanami beberapa tanaman hias, atau bisa dijadikan kebun mini. Sejak enam bulan yang lalu sudah ada sejumlah tamanan. Aku sengaja menanamnya agar ruang yang masih kosong itu bisa menjadi seperti taman hijau. Alih-alih juga untuk keindahan agar sedap dipandang. Adapun tanaman yang sudah mulai tumbuh di antaranya enam batang pohon palem ekor tikus, sebatang pohon apel, tanaman hias bunga kertas, pohon bambu, sawo, pohon pagar dan tentu saja dua pohon mangga yang sudah mulai beranjak menghijau dengan tinggi sekitar 4 meter. Dua bulan lalu, satu pohon mangga itu sudah berbuah. Dari banyak bakal buah hanya satu yang berhasil menjadi buah sebenarnya dan telah aku petik.

Duh, November Datang Banjir Mengancam

Gambar
November. Riwatnya mengingatkan aku pada satu pengamalan masa lalu. Ketika di sekolah dasar dulu, sebutan November sering kali dikaitkan dengan perubahan cuaca dari musim kemarau ke musim hujan. Bulan kedua terakhir dalam perlintasan tahun ini selalu saja membawa pengalaman tersendiri. Terutama bagi warga di Indonesia, dimana letak geografinya berada pada garis khatulistiwa, yang rentan dengan perubahan musim. Jika sesorang menyebut November, maka sering kali membayangkan turunnya hujan. Bahkan kesan Novemver sebagai bulan hujan, begitu membekas di benak ketika aku masih duduk di sekolah dasar. Dalam pelajaran georgrafi juga disebutkan, jika November termasuk salah satu bulan yang memandai perubahan musim dari kemarau ke musim hujan. Selain November, juga ada dua bulan lainnya yang punya riwayat sama yaitu Oktober dan Desember. Tapi khusus Oktober yang sudah terlewatkan, curah intensitas curuh hujannya tidak terlalu tinggi jika dibandingkan dengan awal November yang baru hanya empat ha

Kapan Saatnya Seseorang Menikah?

Gambar
Pernikahan momen yang sakral. Momen dimana hati dua insan telah dipersatukan dalam satu mahligai. Di atas mahligai itulah dua anak manusia mengarungi kehidupan. Masa-masa indah, sulit, duka dan bahagia akan mereka jalani bersama. Saat itu pula, tanggung jawab kedua orang tua telah terbebaskan atas seorang anaknya. Terutama kepada perempuan yang dinikahi akan sepenuhnya menjadi tanggung jawabsuami sebagai kepala rumah tangga. Lantas kapankah saatnya seseorang menikah? Dalam pandangan agama, menikah adalah sunnah. Bagi lelaki yang sudah cukup umur, mapan finansial, mental maupun spritual disunnahkan untuk segera menikah. Hal ini untuk menghindari fitnah dan perbuatan negatif yang terkadang bisa menimpanya di kemudian hari kelak. Demikian pula halnya dengan wanita, apabila sudah mencapai masa baliq dan sudah siap secara mental, maka dianjurkan untuk menyegerakan menikah. Ini juga sangat erat kaitannya dengan faktor biologis wanita dimana tingkat kesuburannya lebih cepat berkembang dari la

Kantorku Seperti di Hawai

Gambar
Pernahkan kamu merasa kedinginan dan seolah jari-jari terasa beku dan sering buang air kecil? Nah, belakangan ini aku sering mngalaminya. Bahkan sejak beberapa tahun terakhir, aku selalu dihadapkan dengan masalah itu. Kondisi ini aku alami bila berada di ruangan ber AC dalam waktu lama. Aku sendiri tak tahu entah mengapa ini bisa terjadi. Namun setelah membrowsing di internet teryata emang ada orang yang sensitif dengan suhu dingin yang disebutkan dengan Frostbite. Frostbite adalah membekunya sebagian organ tubuh yang terpapar oleh suhu dingin yang berlebihan. Organ yang terkena biasanya adalah ujung-ujung jari kaki dan tangan, cuping telinga, cuping hidung, dan dagu. Tanda-tanda organ yang mengalami frostbite adalah kulitnya pucat dan keras dimana jika terkelupas akan tampak jaringan di bawahnya yang berwarna merah dan nyeri. Tentang apa yang aku rasa memang tidak separah itu. Hanya saja aku merasa tidak nayaman saja, dan terkadang sulit berkonstrasi dan selalu saja "pulang pergi

Anti Sinetron

Gambar
Saya salah satu orang yang paling benci dengan sinetron-sinetron di Indonesia karena banyak tak mendidik dibandingkan film sekelas Pak Belalang, yang dibintangi P Ramlee, artis asal negeri jiran Malaysia pada era 50-an, atau kalau di Indonesia terkenal dengan aktornya Benjamin S dkk Sekarang Indonesia bisa dibilang dilanda krisis para sineas muda yang mampu melihat dan mengangkat sebuah persoalan masyarakat dan bangsa dalam bentuk visual. Kalau pun ada hanya sedikit, dan itu pun temanya kebanyakan cerita cinta. Parahnya, tema cinta ini banyak pula divisualkan dalam bentuk tanyangan sinetron. Selebihnnya alur ceritanya didominasi peran "hantu" horor, sensualitas, seks dan vulgarisme yang makin lama makin memuakkan saja. Sebenarnya bukan bermaksud tidak mengapresiasi kreatifitas para pembuatnya, tapi bila dibandingkan dengan film-film era 80-90-an industri perfilman di Indonesia lebih baik dan lebih berbobot dibandingkan dengan era sekarang. Kecuali hanya beberapa saja yang bis